Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Cara Menanam Bunga Mawar

cara menanam bunga mawar

Cara Menanam Bunga Mawar sebenarnya cukup lah mudah bisa juga kita mencoba menanam dengan cara menanam bunga mawar dalam pot.

Namun sebelum masuk ke pembahasan cara menananm bunga mawar, alangkah baiknya kita perlu mengetahui jenis-jenis bunga mawar yang tepat. Sebab, tidak semua bunga mawar akan tumbuh dengan baik.

Cara Menanam Bunga Mawar dan Perawatannya

1. Siapkan Media Tanam Bunga Mawar

Langkah pertama yang harus di lakukan adalah penyiapan media tanam pada bungan mawar. Agar pertumbuhan bunga mawar lebih baik, Jika kita menggunakan cara menanam bunga mawar dalam pot tentu saja paara ahli merekomendasikan untuk tidak menggunakan pot berdiameter kurang dari 26 sentimeter. Jenis tanaman hias bunga mawar karna memiliki akar yang dalam. Jadi, semakin tinggi pot yang digunakan, maka pertumbuhannya akan semakin sangat baik.

2. Proses Tanam bunga mawar

Selanjutnya, Bunda bisa mengisi sekitar 2/3 pot dengan campuran tanah yang sudah disiapkan. Buat sedikit lekukan di tanah, lalu keluarkan mawar dari wadah pembibitan dan masukkan ke dalam lekukan tanah dalam pot.

Isi sekitar mawar menggunakan tanah pot yang tersisa, tekan dengan kuat di sekitar batang bawah. Kemudian, isi pot hingga penuh dengan tanah yang tersisa untuk menanam bunga mawar.

4. Siram tanaman mawar

Setelah selesai menanam mawar, segera sirami tanaman secara menyeluruh. Periksa mawar pot setiap hari, dan sirami saat tanah bagian atas permukaan terlihat kering. Jaga agar kondisi tanah tetap lembap seperti spons yang diperas, dan bukan kondisi tanah basah.

Sebenarnya waktu yang tepat untuk menyiram tanaman adalah sekitar pukul 10.30 pagi dan 6.30 sore, karena ini merupakan waktu terpanas dan penguapan yang cepat. Ketika penyiraman, sebisa mungkin jauhkan air dari daun.

Daun yang basah dapat menyebabkan embun tepung dan infeksi jamur serta penyakit tanaman. Irigasi tetes bisa menjadi alternatif dalam melakukan penyiraman. Sistem ini dirancang untuk mengalirkan air langsung ke akar alih-alih menyemprotkan dedaunan.

5. Beri Pupuk Bunga Mawar

Bunga mawar adalah jenis bunga tanaman yang banyak memakan nutrisi dalam situasi apa pun. Namun, ketika ditanam dalam pot, bunga mawar akan membutuhkan nutrisi lebih sering daripada saat ditanam di kebun.

Bunga mawar bisa gunakan pupuk yang dirancang khusus untuk bunga mawar. Hal ini dilakukan untuk memastikan nutrisi yang dibutuhkan tanaman bunga mawar sudah terpenuhi agar tumbuh dengan baik.

Beberapa jenis pupuk ada yang memiliki bahan tambahan untuk mencegah penyakit jamur atau hama. Untuk menciptakan dedaunan yang sehat, Bunda juga bisa memberikan satu sendok makan garam epsom di sekitar pangkal tanaman.  

6. Repotting secara rutin

Sebagian besar cara merawat bunga mawar yang ditanam dalam pot, kecuali jenis miniatur perlu di repotting setiap dua atau tiga tahun. Menggunakan tanah pot yang baru akan menjaga nutrisi pada tingkat yang sesuai dengan kebutuhan tanaman.

Seiring waktu,  dan mineral dari pupuk juga dapat menumpuk di tanah, sehingga hal ini berpotensi merusak mawar. Tetapi, dengan mengganti tanah secara teratur akan mencegah kerusakan dengan cara menyetek bunga mawar.

7. Jauhi dari suhu ekstrem

Dilansir dari Better Homes and Gardens, Bunda perlu menjaga agar tanaman hias bunga mawar tidak terkena suhu ekstrem. Jika mawar mendapatkan terlalu banyak sinar matahari, Bunda bisa memindahkannya ke tempat yang sedikit lebih teduh.

Sedangkan, ketika cuaca yang sangat dingin, pindahkan mawar pot ke lokasi terlindung agar akarnya tidak membeku dengan begitu semoga menjadi cara memperbanyak bunga mawar . Jika memiliki ruangan dengan jendela yang menyediakan cukup sinar matahari, kita bisa memindahkan mawar pot ke dalam rumah.